100kpj – Maverick Vinales kini menjadi sorotan publik, bukan karena keberhasilannya meraih podium di MotoGP Belanda di sirkuit Assen, Belanda, Minggu 27 Juni 2021 kemarin. Tapi isu soal bercerainya antara Maverick Vinales dengan tim pabrikan Yamaha MotoGP.
Memang seperti diketahui Vinales memang tampil kurang memuaskan di Yamaha musim ini, tapi justru rekan setimnya yakni Fabio Quartararo justru mampu menunjukkan performa terbaiknya pada musim ini.
Setelah berhasil meraih podium pada seri pertama, Vinales dianggap kesulitan untuk kembali meraih podium. Diakui oleh Maverick Vinales bahwa dirinya mengalami masalah klasik yang cukup mengganggu, yakni kesulitan untuk menyalip.
Masalah itu juga muncul ketika balapan di Belanda, makanya walaupun berhasil finish diurutan kedua tapi jarak antara Vinales dengan Quartararo menjadi selisih empat detik.
"Ya saya memiliki masalah dengan motor, karena sangat rumit untuk menyalip. Saya sudah berusaha tapi saya tetap kesulitan, hal yang bisa saya lakukan adalah menunggu sampai pembalap di depan saya kehilangan traksi, jadi begitu dia kehilangan traksi mudah bagi saya untuk menyalip kemudian memberikan ritme yang baik," ungkap Vinales dikutip dari Crash.
Makanya Vinales mengaku saat balapan sering merusak ban belakangnya, karena terkadang dirinya membuat tekanan ban terlalu panas. Suasana akan menjadi tidak enak jika penampilan Fabio Quartararo baik.