100kpj – Beberapa waktu belakangan, sepeda motor jenis klasik sedang diminati konsumen Tanah Air. Berangkat dari kerinduan masa lalu, mengendarai kembali tunggangan sepuh dipercaya sebagai bentuk nostalgia paling mujarab.
Dari beberapa motor retro yang kembali dilahirkan dalam tubuh dan tenaga baru, model Cub merupakan salah satu yang menyita banyak perhatian. Pabrikan asal Jepang, Honda, yang pernah mengalami kejayaan di segmen tersebut dengan menelurkan C-series di penghujung tahun 1958 hingga 1980, kembali masuk ke pasar Cub, dengan menghadirkan Super Cub 125.
Produk yang diimpor secara utuh dari Thailand itu mereka banderol di angka Rp57,1 juta. Harga yang sebenarnya terjangkau untuk kalangan pehobi, namun menjadi mahal bagi konsumen biasa yang ingin merasakan juga sensasi mengendarai tunggangan masa lampau.
Merasa bahwa ada celah yang bisa dimasuki, perusahaan motor asal Malaysia, SM Sport, mencoba peruntungan serupa, dengan meluncurkan Cub bernama SM Classic 110.
Mengusung tampilan yang tak jauh berbeda dari Super Cub 125 milik Honda, motor itu hanya dibanderol sepertiga dari harga yang ditawarkan kembarannya, yakni Rp18,8 juta saja.
Bagi yang belum bisa menebusnya secara kontan, PT MForce Indonesia, selaku agen penjualan produk SM Sport di Tanah Air menyediakan beberapa pilihan angsuran.
“SM Classic ada tiga pilihan uang muka, Rp5 juta, Rp7 ,5 juta, dan Rp8,8 juta. Tenornya mulai dari 12 sampai 36 bulan,” kata salah satu wiraniaga mereka di booth SM Sport, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Sementara untuk cicilan termurah berada di angka Rp438 ribu per bulan, dengan uang muka Rp8,8 juta, serta dibayar sebanyak 36 kali. Kemudian, untuk yang termahal, konsumen bisa mengangsur Rp1,13 juta setiap bulan, dibayar sejumlah 12 kali, dengan mahar awal Rp5 juta.
(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)