100KPJ

Modif Gokil, Motor Terminator Ini Seluruh Komponennya Full dari Baja

Share :

100kpj – Bagi kalangan yang mengutamakan nilai estetis kendaraan, modifikasi merupakan hal biasa. Berbagai ubahan dilakukan, mulai dari yang sederhana, hingga ke yang ekstrem.

Biasanya, sebelum memulai modifikasi, sang pemodif terlebih dahulu merancang konsep yang nantinya ia aplikasikan untuk kendaraan. Soal gambaran, umumnya menyesuaikan karakter sang pemilik.

Selain itu, pertimbangan lain sang pemodif saat melakukan ubahan motor, bisa berasal dari tontonan favoritnya. Seperti apa yang dilakukan pria bernama Victor Martinez, yang mengubah Ducati Hypermotard miliknya menjadi tunggangan Christian Bale, saat berperan sebagai John Connor dalam film Terminator Salvation.



Melansir laman Silodrome, Rabu 15 Mei 2019, motor itu tampak mengerikan dengan mengusung bodi full baja. Di beberapa titik, terutama bagian jok, dibuat seperti rangka tulang yang menekuk. Bagian kepalanya seperti moncong makhluk asing, dengan ujungnya yang menyerupai mulut bergerigi. Sepintas, tunggangan itu mewujud serupa monster menakutkan.

Uniknya, di kedua sisi motor, tersemat selongsong seperti alat tembak. Di film, alat itu bisa mengeluarkan peluru api, yang bisa diarahkan ke berbagai titik. Tetapi, untuk modifikasi Martinez, komponen itu hanya sebatas pelengkap saja, alias tidak memiliki fungsi khusus.



Basis mesinnya sendiri terbilang gahar. Berbekal kapasitas mesin L-Twin 1078cc dengan silinder ganda, motor itu mampu menghasilkan tenaga 90 daya kuda serta torsi maksimum 75 Newton meter.

Motor Terminator itu sendiri pernah dipamerkan di museum otomotif The Petersen, Los Angeles. Mengusung tema ‘Mesin Impian Hollywood’, banyak pengunjung yang hadir untuk sekedar berfoto, atau meneliti detailnya dari jarak lebih dekat.

 

(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Share :
Berita Terkait