100kpj – Nasib motor paling buas nan legendaris buatan Suzuki, Hayabusa, masih simpang siur. Suzuki dikabarkan akan menghentikan produksi motor yang pernah tercatat sebagai yang terkencang di dunia ini. Namun muncul kabar juga Suzuki hanyan tengah menghimpun kekuatan untuk menghadirkan kejutan.
Yang jelas, bagi para penggila motor Hayabusa dapat tersenyum dengan kabar terbaru ini. Ya, Suzuki India akan menjual Hayabusa edisi 2020 dalam jumlah terbatas. Hayabusa edisi terakhir ini akan hadir dengan dua warna yakni Metallic Thunder Gray dan Candy Daring Red.
"Suzuki Hayabusa telah menjadi pilihan paling disukai penggemar motor di seluruh dunia selama lebih dari dua dekade. Suzuki Hayabusa mewakili kekuatan sensasional, perjalanan mulus dan kehadiran luar biasa di seluruh negara," kata Koichiro Hirao, Managing Director Suzuki Motorcycle India Pvt Ltd.
Salah satu negara, lanjut Koichiro, yang punya penggemar Hayabusa banyak adalah India. Dan yang paling menarik, Hayabusa Edisi Terakhir ini akan diproduksi di India oleh Suzuki Motorcycle India. "Sekali lagi, kami sangat senang untuk menawarkan Hayabusa legendaris edisi 2020 ini," kata Koichiro.
Kiprah Hayabusa sendiri mulai meredup setelah Kawasaki menghadirkan motor kencangnya, Ninja H2. Popularitasnya semakin tergerus setelah di Eropa, Suzuki dianggap kerepotan untuk memenuhi standar emisi Euro 5 dan 6. Terlalu banyak cost yang dibutuhkan untuk mengejar regulasi tersebut.
Baca juga:
Suzuki Hayabusa 'Bangkit dari Kubur', Siap Rebut Tahta Kawasaki H2
Suzuki Indonesia Siapkan Motor Baru di Kuartal Pertama Tahun Depan
Terlepas dari simpang siur mengenai nasib Hayabusa tersebut, namun tak dipungkiri motor buas yang pertama kali diluncurkan pada 2009 ini punya tempat di hati penggemarnya. Selama ini, pembaharuan Hayabusa selalu ditunggu-tunggu.
Bicara soal maharnya, Hayabusa Edisi Terakhir ini harganya sudah dibocorkan Suzuki. Dilansir Businessworld, Hayabusa edisi pamungkas ini akan dibanderol Rs 13,75 laks atau setara Rp272 juta (showroom New Delhi, India).
Terkait teknologi dan hal baru yang diusungnya, Hayabusa Edisi Terakhir ini telah mengikuti standar BSIV yang berlaku di India. Selain itu, Hayabusa pamungkas ini akan hadir dengan grafis dan front brake caliper yang baru.
Sebagai catatan, Hayabusa Edisi Terakhir ini ditenagai mesin 1.340cc in-line empat silinder yang mampu memuntahkan tenaga hingga 199,7hp dan torsi 155Nm. Dan rencananya, motor buas Hayabusa 2020 ini akan mulai disebar ke dealer-dealer Suzuki di India mulai 20 Januari 2020 mendatang.