100KPJ

Kembaran Vespa Bermesin Listrik Resmi Dirilis, Harga Cuma Rp20 Jutaan

Share :

100kpj – Skuter matik merupakan jenis sepeda motor paling banyak digandrungi konsumen di berbagai wilayah. Sistem pengoperasiannya yang mudah, membuat semua kalangan mampu mengendarainya.

Saat ini pabrikan menawarkan berbagai macam model skutik, ada yang mungil, bongsor, hingga bertampang klasik. Khusus yang terakhir disebutkan, umumnya sang peminat berasal dari golongan pehobi atau mereka yang suka tunggangan berpenampilan unik.

Berkaca pada keberhasilan Vespa bermain di segmen tersebut, pabrikan sepeda motor asal India, Bajaj, kembali melahirkan skuter matik bergaya klasik bernama Chetak. Berbeda dengan versi terdahulu, generasi terbaru Chetak sudah menggunakan mesin bertenaga listrik.

“Dengan perubahan zaman, kami memutuskan untuk masuk ke pasar elektrik,” ujar Director Managing Bajaj Auto, Rajiv Bajaj, seperti dikutip Livemint, Kamis 17 Oktober 2019.

Skutik anyar tersebut benar-benar mengadopsi tampilan khas motor Italia. Bodinya dibuat cembung dengan sepasang roda berukuran mungil dan lampu depan yang hampir bulat sempurna. Sedang dudukannya dibuat pejal dan tebal dengan aksen warna coklat yang elegan.

Kendati wujudnya menganut konsep retro, namun kembaran Vespa itu sudah ditanamkan berbagai fitur kekinian, seperti port pengisian daya, panel instrumen yang bisa terhubung dengan ponsel, serta sistem keamanan tanpa kunci alias keyless.

Share :
Berita Terkait