100KPJ

Kawasaki Belum Ada Rencana Rilis Motor Baru dan Jual Skutik

Share :

100kpj –  PT Kawasaki Motor Indonesia atau KMI, menegaskan belum ada rencana meluncurkan motor baru hingga akhir tahun ini. Pabrikan asal Jepang ini juga belum tertarik untuk menjual skuter matik atau skutik di Tanah Air.

Head and Sales Promotion Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Michael C Tanadhi mengatakan untuk saat ini pihaknya belum berniat menghadirkan produk baru sampai menjelang akhir tahun ini. Hal itu dikarenakan mereka tengah berupaya menjual produk yang telah dihadirkan sebelumnya ke konsumen.

"Pasti kami akan ada terus tentang produk baru, namun sampai akhir tahun ini kami belum ada rencana menghadirkan produk baru ke konsumen Indonesia," ujar Michael di Dealer Motor Kawasaki Jakarta Pusat, Selasa 8 November 2022.

Perihal pasar sepeda motor di Indonesia yang masih dikuasai segmen skutik, lantaran penggunanya yang cocok untuk aktivitas sehari-hari. Terkait motor jenis, Kawasaki masih belum tertarik untuk menjualnya, sebab masih fokus pada segmen utama mereka di motor sport dan offroad.

"Belum ada rencana satu sampai dua tahun ke depan tidak ada (motor matik). Kami memang kualisinya di segmen sport, yang difokuskan di situ untuk tipe off-road dan masih diminati di pasar otomotif Indonesia," tambahnya.

Share :
Berita Terkait