100KPJ

Bikin Melongo, 5 Motor Bekas yang Harganya Melambung Tinggi

Share :

100kpj – Pada umumnya, harga sepeda motor bekas bakal turun dari waktu ke waktu. Hal ini seiring dengan usia dan masa pakai.

Namun tak selamanya fenomena itu berlaku pada semua motor. Sebab ada beberapa motor yang justru mengalami kenaikan harga dari waktu ke waktu berkaitan dengan status 'diburu orang' yang tengah disematnya.

Menurut Ahmad, salah seorang penggawa diler motor bekas Sinar Cemerlang, di Depok 2, Jawa Barat, mengatakan, salah satu kuda besi yang makin naik pamor saat ini adalah RX King.



Alasannya wajar, mengingat motor itu kini sudah mulai langka, selain sudah setop produksi sejak beberapa tahun lalu.

"Harganya (RX King) gelap, suka-suka yang kasih harga. Karena memang banyak yang mencari. Apalagi kalau motor itu statusnya masih ori bawaan pabrik semua," kata dia kepada 100KPJ, Rabu 31 Juli 2019.

Motor lainnya yang tak kalah mencolok di pasar motor bekas saat ini adalah Honda Win. Bahkan di kalangan pencinta roda dua, harga bekasnya bisa tembus belasan juta hingga lebih dari Rp20 juta.



"Populasinya memang sudah jarang. Lalu secara wujud memang klasik banget, makanya banyak yang cari sekarang," timpal Ahin, penggawa diler motor bekas Surya Abadi, di Cipayung, Depok.

Menurut dia, ada lima motor-motor yang statusnya tengah naik daun di kalangan pehobi roda dua. "Pertama itu RX King, lalu kedua Yamaha Nouvo, kemudian Yamaha F1ZR, Honda Win, sama terakhir Suzuki Satria Hiu," tuturnya.

Share :
Berita Terkait