100kpj – Penantian publik terhadap kehadiran Honda ADV 350 agaknya telah mencapai babak akhir. Sebab, menurut sejumlah sumber, kendaraan bergaya petualang tersebut bakal diluncurkan pada penghujung tahun ini. Lantas, bagaimana bocoran fitur serta spesifikasinya?
Disitat dari Greatbiker, Honda sebelumnya telah mendaftarkan Honda ADV 350 di Europan Patent Office atau EPO. Kabarnya, selain di Eropa, motor berpenampilan unik tersebut akan turut dipasarkan di Asia Tenggara.
Namun, saat melakoni debutnya di Asia Tenggara, Honda disebut-sebut tak memilih Indonesia, melainkan Thailand. Sementara harganya diprediksi hanya berkisar Rp80 jutaan. Nominal yang terbilang murah untuk ukuran skutik Jepang bermesin besar.
Bocoran Honda ADV 350
Sejauh ini, informasi mengenai calon senjata terbaru Honda itu masih terkesan abu-abu, alias belum terlalu jelas. Namun, beredar kabar, Honda ADV 350 masih mengusung desain khas adiknya, yakni Honda ADV 150. Hanya saja, terdapat perbedaan di sejumlah bagian penting.