100kpj – Setelah bocoran gambarnya sempat muncul di internet beberapa pekan lalu, Bajaj Pulsar NS 125 akhirnya resmi diluncurkan. Kendaraan yang berangkat dari segmen sport-naked itu dihadirkan untuk konsumen pemula atau entry level. Lantas, apa saja keunggulannya?
Disitat dari Gaadiwaadi, Bajaj Pulsar NS 125 mengusung tampilan gagah, namun tak meninggalkan kesan sporty layaknya streetfighter. Motor tersebut menggunakan headlamp LED dengan pola ‘V’ dan sepasang sein bertungkai di kedua sisinya.
Baca juga: Motor Sport Bermesin 200cc Ini Dijual Rp29 Juta, Fiturnya Canggih
Rangkanya menggunakan jenis deltabox dengan mesin pejal yang dibiarkan terbuka. Sedangkan dudukannya dibuat berundak dengan baris kedua yang dibiarkan terpisah.
Bajaj Pulsar NS 125 tampil unik dengan pelek roda yang menyerupai bentuk bintang. Sementara remnya menggunakan cakram tunggal tanpa penyematan anti-lock braking system (ABS).
Pada bagian kaki-kaki, motor yang digadang-gadang menjadi pesaing KTM Duke 125 itu dibekali suspensi depan teleskopik dan belakang monoshock. Menariknya, terdapat spatbor tambahan atau mudguard yang mengurung sebelah roda.