100kpj – Di Indonesia sepeda motor menjadi kendaraan dengan populasi terbanyak. Banyak alasan orang lebih memilih motor sebagai alat transportasi sehari-hari. Diantaranya karena dapat terhindar macet, dan harga jualnya yang terjangkau.
Soal tata tertib berkendara, ternyata tidak semua pengguna sepeda motor paham dengan aturan yang ada. Salah satu yang kerap menjadi sorotan adalah ketidakpahaman emak-emak, saat menunggangi si kuda besi di jalan raya.
Baca juga: Begini Komentar Sandiaga Uno Setelah Mencoba Gesits
Cukup banyak video viral yang beredar di media sosial, hingga kejadian unik pengguna jaalan saat bertemu emak-emak mengendarai motor. Diantaranya menyalakan lampu sein yang tidak sesuai dengan arah manuvernya.
Bukan hanya itu, ada juga beberapa tayangan memperlihatkan emak-emak melakukan rem mendadak, sampai menerobos rambu-rambu lalu lintas. Maka tidak heran jika mereka mengendarai motor cukup menyita perhatian.
Terlebih emak-emak tersebut konvoi layiknya komunitas, seperti video yang diunggah akun Instagram @ndorobeii. Dalam tayangan itu terlihat, rombongan wanita berhijab mengendari Honda PCX, dan Yamaha NMAX 155.