100KPJ

Malam Tahun Baru Jangan Nekat Masuk Jakarta, Ada 11 Titik Penyekatan

Share :

100kpj – Bakal ada penyekatan di daerah perbatasan DKI Jakarta, ini guna mencegah adanya kerumunan atau konvoi kendaraan dari luar daerah yang mau merayakan malam Tahun Baru 2021 di Ibu Kota. Setidaknya ada 11 titik penyekatan.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yugo di Polda Metro Jaya, mengungkapkan bila 11 titik itu akan dijaga oleh petugas. Penjagaan dilakukan pada 31 Desember 2020 mulai pukul 20.00 WIB hingga 01.00 tangga 1 Januari 2021.

Baca Juga: LG dan BUMN Bangun Pabrik Baterai Kendaraan Listrik Senilai Rp142 T

"Yang dimaksud penyekatan, kami akan laksanakan filterisasi, penyaringan, artinya bukan menutup Kota Jakarta, tetapi kami tutup dari konvoi dan orang-orang yang diperkirakan akan merayakan Tahun Baru di Jakarta," kata Sambodo Purnomo, seperti dikutip Antara.

11 titik lokasi penyekatan adalah Ring Road Tegal Alur, perempatan Pasar Jumat yang berbatasan dengan Tangerang, perbatasan Jakarta-Depok di wilayah UI, perbatasan Jakarta-Tangerang di Joglo dan Kembangan.

Lalu perbatasan Jakarta-Bekasi di Kalimalang, Jalan Raya Bogor, perbatasan Jakarta-Tangerang di depan Polsek Batu Ceper, dan perbatasan Jakarta-Bekasi di Jalan Bekasi Timur.

Share :
Berita Terkait