100kpj – Presenter Najwa Shihab, adalah sosok yang sangat dikenal di Tanah Air ini dan banyak kagum akan sosoknya. Bahkan, supir truk mengidolakan wanita yang akrab disapa Nana itu, sampai-sampai wajahnya dilukis di truk kesayangannya.
Lalu ada mobil Rolls-Royce yang terkenal sebagai produsen mobil mewah dengan harga selangit. Ternyata, memiliki mobil yang harganya cukup murah, bahkan di bawah dari harga mobil Toyota Fortuner.
Selain itu ada supir-supir taksi di mekah yang sedih dengan sepinya orderan karena virus corona. Begitu juga dengan para ojek online di Indonesia, yang membuat pemerintah mengeluarkan kebijakan yang meringankan para driver.
Mari kita simak berita-berita tersebut, bersama berita terpopuler lainnya di 100KPJ, Sabtu 21 Maret 2020.
1. Reaksi Kocak Najwa Shihab saat Gambar Mukanya di Truk sedang Dicuci
Saking populernya di Indonesia, Najwa Shihab belum lama ini pun memposting sebuah video dan foto di akun Instagram pribadi miliknya. Uniknya video dan foto yang diposting adalah gambar sosok wajahnya yang digambar pada sebuah bak truk.
Gambar tersebut diberi tulisan 'police woman, squad people choice', dan truk tersebut terlihat sedang dicuci oleh pemiliknya. "Mbak Mata Najwa mandi dulu biar mbois," ungkap pria yang disinyalir pengemudi truk, sambil memegang kamera untuk merekam truk bergambar Najwa Shihab sedang dicuci.
Selengkapnya: Reaksi Kocak Najwa Shihab saat Gambar Mukanya di Truk sedang Dicuci
2. Virus Corona Bikin Supir Taksi di Mekah Menangis
Penyebaran virus Corona masih terus berlangsung, untuk menghambat penyebaran virus tersebut beberapa negara membatasi pergerakan rakyatnya, dan melarang warna negara asing masuk ke wilayah negaranya, seperti yang dilakukan oleh Arab Saudi.
Jalanan yang biasanya ramai dan macet oleh kendaraan, saat ini terlihat kosong. Hanya satu atau dua mobil saja yang melintas. Imbasnya pun kepada para supir taksi biasanya sering mengangkut banyak penumpang.
Selengkapnya: Virus Corona Bikin Supir Taksi di Mekah Menangis
3. Corona buat Orderan Sepi, Cicilan Motor Ojol Diberi Keringanan Setahun
Ojek online menjadi salah satu yang terkena dampak virus corona yang kian merebak di Indonesia. Atas hal tersebut, bakal dikaji usulan relaksasi terkait kebijakan leasing atau pembiayaan kredit motor bagi para pengendara ojek online (ojol).
Staf Ahli Menko Perekonomian Raden Prio Edi Pambudy mengatakan, kemudahan ini hendak diberikan lantaran banyak masyarakat yang saat ini sangat bergantung pada layanan ojek online. Terutama saat kebijakan Work From Home (WFH) diberlakukan selama masa pandemi corona.
Selengkapnya: Corona buat Orderan Sepi, Cicilan Motor Ojol Diberi Keringanan Setahun
4. Kaget, Ada Rolls Royce yang Harganya Lebih Murah dari Fortuner
Rolls-Royce adalah pabrikan mobil yang memproduksi mobil-mobil mewah yang harganya fantastis. Seperti yang dikutip dari Carbuzz, ada mobil yang dimodifikasi agar mirip dengan Rolls-Royce limosin 2001, padahal mobil tersebut aslinya adalah Loncoln Town 2001.
Nah, ada kabar baik bagi orang yang punya mimpi untuk memiliki mobil mewah tersebut, karena pemiliknya berencana akan menjual mobil yang katanya pernah tampil dalam film Hollywood yang judulnya Coming to America, yang diperankan oleh Eddy Murphy dan film Coming 2 America yang akan tayang pada Desember 2020 nanti.
Selengkapnya: Kaget, Ada Rolls Royce yang Harganya Lebih Murah dari Fortuner
5. Penutupan Sejumlah Ruas Jalan Tol di Jabodetabek Dipastikan Hoaks
Di tengah merebaknya wabah corona saat ini banyak bermunculan info-info yang tak benar hingga meresahkan masyarakat. Salah satunya adalah beredar gambar di whatsapp yang berisikan sebuah informasi ruas tol ke arah DKI Jakarta ditutup.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo menegaskan informasi itu adalah berita bohong atau hoaks. Jasa Marga juga membantah informasi tersebut dan menegaskan jalan tol wilayah Jabodetabek milik Jasa Marga beroperasi normal.
Selengkapnya: Penutupan Sejumlah Ruas Jalan Tol di Jabodetabek Dipastikan Hoaks