100KPJ

Neta Siap Menggebrak PEVS 2024 dengan Meluncurkan SUV Listrik Baru

Share :

100kpj – PT Neta Auto Indonesia siap menggebrak pameran Periklindo Vehicle Show, atau PEVS 2024 dengan meluncurkan mobil listrik terbarunya di kelas small SUV (Sport Utility Vehicle), dan memamerkan 5 produk unggulannya. 

Melalui pameran yang berlangsung di Hall C3 JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 30 April sampai 5 Mei itu Neta juga menampilkan mobil listrik yang diproduksi di dalam negeri dengan status CKD (Completely Knock Down).

Brand & Marketing Director PT Neta Auto Indonesia, Yusuf Anshori mengatakan, PEVS 2024 menjadi salah satu ajang penting bagi perusahaan berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia.

“Dan di kesempatan kali ini, kami akan meluncurkan salah satu model terbaru kami untuk menyegarkan pasar otomotif Indonesia,” ujar Anshori, dikutip dari keterangannya, Selasa 23 April 2024.  

Selain menghadirkan produk baru, jenama asal China itu juga menawarkan beragam promo menarik, dan undian berhadiah selama pameran berlangsung untuk mencuri perhatian pengunjung.

“Kami berharap melalui acara ini, dapat menjadi kesempatan untuk memperkenalkan produk Neta lebih luas serta turut memajukan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia,” sambungnya.

Share :
Berita Terkait