100KPJ

Mobil Daihatsu yang Paling Dicari Orang di Tahun Ini, Bukan Xenia dan Agya

Share :

100kpj – Penjualan mobil dari diler ke konsumen sepanjang Januari-November 2023 sudah mencapai 908 ribu unit, dari angka tersebut mobil Daihatsu masih tetap konsisten menempati urutan kedua dari daftar merek terlaris.

Menurut data yang dirilis PT Astra Daihatsu Motor (ADM), penjualan mobil Daihatsu dari diler ke konsumen sebanyak 179 ribu unit, atau naik sekitar 3,8 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.

Artinya selama 11 bulan tahun ini pangsa pasar mobil Daihatsu secara nasional mencapai 19,7 persen, atau naik 0,7 persen dari 2022. Lantas model apa yang paling diburu orang sepanjang tahun ini?

Ada beberapa model yang menjadi penyumbang terbesar, pertama ada Daihatsu Sigra yang berhasil terjual 58.298 unit. Mobil MPV di segmen LCGC (Low Cost Green Car) itu selalu berkontribusi besar dari tahun ke tahun.

Mobil 7-penumpang paling terjangkau itu hadir pertama kali pada 2016, bersamaan dengan saudara kandungnya, yaitu Toyota Calya. Memasuki 2019, Sigra baru hadir dengan sejumlah penyegaran, mulai dari eksterior, dan penambahan fitur.

Kemudian pada 2022 versi faceliftnya kembali hadir, artinya hampir berusia 8 tahun Sigra generasi pertama dipertahankan.

Dari sisi eksterior, New Daihatsu Sigra tampil lebih sporty lewat sentuhan kombinasi grille serta smoked LED berwarna gelap, ditambah kaca spion samping berwarna hitam sesuai tren saat ini, lalu velg berukuran 14 inci.

Share :
Berita Terkait