100kpj – Mobil Ferrari menjadi penyebab kecelakaan di kawasan Senayan, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu 8 Oktober dini hari. Pria berinisial RAS sebagai pengemudi super car itu ditetapkan sebagai tesangka oleh kepolisian.
"Sebelum sampai lampu merah Bundaran Senayan dan diduga kurang hati-hati serta konsentrasi, Ferrari menabrak lima kendaraan," ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Jhoni Eka Putra.
Kendaraan yang ditabrak Ferrari berwarna merah itu berawal dari mobil taksi Blue Bird, yaitu Toyota Avanza Transmover, lalu beberapa kendaraan lain di lokasi ikut tertabrak seperti Honda BeAT, Verza, Benelli Sport, dan mobil Honda Brio.
Ujung dari kecelakaan tersebut membuat bagian depan Ferrari itu hancur, meliputi bumper, kap mesin, dan lampu. Tidak ada korban jiwa, hanya beberapa mengalami luka, dan RAS bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
Kabar terbaru, AKBP Jhoni Eka Putra mengatakan, bahwa pengendara Ferrari yang terlibat kecelakaan itu seorang karyawan, bukan pengusaha seperti dugaan sebelumnya.
“Karyawan swasta asal Surabaya,” ujar polisi berpangkat bunga dua itu kepada wartawan, dikutip, Rabu 11 Oktober 2023.
Sementara menurut salah satu korban, Danang Prasetyo menyebut pengguna Ferrari itu seorang pengusaha yang sedang memiliki pekerjaan di Jakarta, dan sempat menghadiri acara malam di sebuah klub.