100kpj – All New Honda CR-V e:HEV menjadi mobil hybrid pertama PT Honda Prospect Motor (HPM) di era ramah lingkungan saat ini. Meski jauh sebelum itu, mereka sempat menjual teknologi sejenis pada CR-Z, dan Accord.
Honda CR-V terbaru resmi diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2023. Bukan hanya ditawarkan dalam versi hybrid, ada juga tipe konvensional seperti generasi sebelumnya.
Produsen mobil berlogo H itu memboyong All New CR-V dari Thailand secara utuh, tidak heran jika banderolnya cukup fantastis, terlebih teknologi yang tersemat di SUV tersebut jauh lebih moderen, dan lengkap.
“Dengan menawarkan teknologi lebih canggihm performa lebih bertenaga sekaligus lebih efisien, dan desain lebih premium, kami percaya All New Honda CR-V juga akan disambut baik konsumen di Indonesia,” ujar Presiden Direktur PT HPM, Kotaro Shimizu.
Desain eksterior lebih sporty dibandingkan generasi sebelumnya, yang lebih mendominasi aksen hitam. Lampu utamanya projektor LED, dan sudah adaptif sehingga bisa menyesuaikan cahaya agar tidak menyilaukan kendaraan di depan.
Selain itu lampu utamanya akan menerangkan sudut kemiringan ketika mobil berbelok, melalui Active Cornering Light. Fitur unggulan lainnya untuk buka bagasi hanya mengayunkan kaki ke kolong mobil, dan untuk menutup bagasi hanya perlu meninggalkan mobil.