100KPJ

Semakin Banyak Sultan dan Konglomerat, Lebih dari 6.000 Mobil Rolls-Royce Terjual di 2022

Share :

100kpj – Rolls-Royce menjadi salah satu merek mobil tertua di dunia, pabrikan asal Inggris itu menciptakan mobil secara ekslusif untuk para konglomerat, dan sultan untuk menunjukkan status mereka saat memiliki RR di garasi rumahnya.

Charles Stewart Rolls, dan Sir Fredick Henry Royce adalah sosok di balik lahirnya mobil Rolls-Royce pada 1904 silam. Unsur mewah, kenyamanan, dan elegan melekat pada produk buatannya, tidak heran jika harganya fantastis.

Saat ini Rolls-Royce memiliki banyak model yang ditawarkan untuk pasar global, diantaranya Phantom, Ghost, Wraith, Dawn, Black Badge, di kelas SUV (Sport Utility Vehicle) ada Cullinan, dan Spectre sebagai mobil listrik pertamanya.

Meski harganya tergolong tinggi, karena menyasar segmen premium namun sepanjang 2022 Rolls-Royce berhasil mengantongi angka penjualan sebanyak 6.021 unit di seluruh dunia, artinya meningkat 8 persen dibandingkan 2021.

Chief Executive Officer Rolls-Royce Motor Cars, Torsten Muller-Otvos mengatakan, tahun lalu merupakan momen penting bagi perusahaan, karena pertama kalinya Spectre sebagai mobil listrik murni hadir di pasar global.

“Ini juga merupakan tahun pertama kami mengirimkan lebih dari 6.000 mobil dalam periode 12 bulan dengan permintaan yang kuat di seluruh produk kami,” ujar Muller dikutip 100kpj dari keterangan resminya, Selasa 10 Januari 2023.

Share :
Berita Terkait