100KPJ

Bukan Cuma Jualan Mobil Listrik, Ini Cara Toyota Menekan Emisi Karbon di RI

Share :

100kpj – Toyota menjadi salah satu brand raksasa asal Jepang yang fokus mengurangi emisi kabon dari mesin pembekaran di Indonesia. Selaras dengan tujuan pemerintah yang ingin mencapai netralitas karbon pada 2060.

Namun untuk mencapai nol emisi, Toyota punya strategi berbeda. Jika merek lain hanya fokus menjual mobil listrik berbasis baterai, jenama asal negeri sakura itu memerhatikan semua aspek untuk ramah lingkungan.

Langkah pertama yang mereka lakukan adalah menawarkan mobil hybrid terlebih dahulu, saat ini sudah ada beberapa model. Diantaranya Camry Hybrid, Corolla Altis Hybrid, Corolla Cross Hybrid, hingga Kijang Innova Zenix Hybrid.

Mobil yang menggabungkan mesin pembakaran, dengan motor listrik sebagai penggerak rodanya itu dipercaya dapat mengurangi emisi lebih maksimal. Mengingat secara harga lebih terjangkau dari mobil listrik murni.

Sehingga populasinya lebih banyak dari mobil listrik berbasis baterai. Karena selain harga terjangkau, minat masyarakat terhadap teknologi hybrid dilatarbelakangi insfrastruktur pengisian baterai yang belum maksimal.

Sumber energi atau pembangkit listrik di Indonesia saat ini sebagian besar masih mengandalkan batu bara. Sehingga ada emisi yang dihasilkan saat kebutuhan listrik meningkat, atau ketika proses pengisian daya baterai.

Share :
Berita Terkait