100kpj – PT Toyota Astra Motor (TAM) menghadirkan Toyota bZ4X di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2022 di ICE BSD, Tangerang pada 11-21 Agustus kemarin.
Hadirnya Toyota bZ4X karena sempat direncanakan sebagai kendaraan di Konfrensi Tingkat Tinggi, atau KTT G20 di Bali pada November 2022. Namun, pemerintah baru menyetujui Lexus UX-300e yang akan digunakan.
Marketing Direktur PT TAM, Anton Jimmi Suwandy mengatakan, belum ada keterangan resmi terkait bZ4X untuk KTT G20. Namun mobil SUV bertenaga listrik itu hadir di RI juga sebagai bahan studi sebelum dijual resmi.
“Kami membawa unit ini ke pameran untuk menunjukkan bahwa ke depannya Toyota pasti akan meluncurkan BEV juga di Indonesia. Salah satu kandidatnya adalah bZ4X,” ujar Anton di Tangerang, dikutip Selasa 23 Agustus 2022.
Sebelumnya Anton menjelaskan, mobil SUV tanpa emisi itu dibawa utuh dari Jepang ke Indonesia sebanyak 143 unit. Namun untuk saat ini tidak diketahui, soal jumlah pastinya yang sudah mendarat di dalam negeri.
“Sudah ada beberapa unit yang kami impor untuk persiapan kita juga, tapi strategi ke depannya seperti apa saya belum bisa sampaikan. Jumlahnya enggak banyak, dan kita gunakan untuk persiapan di internal juga,” tuturnya.