100kpj – Wuling Air ev yang sudah diperkenalkan Wuling Motors beberapa waktu lalu ikut tampil di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Wuling Air ev memiliki rentang harga, mulai dari Rp250 juta sampai Rp300 juta. Sebelum resmi dirilis, mobil listrik yang memanfaatkan platform GSEV (Global Small Electric Vehicle) tersebut sudah bisa dipesan.
Pemesanan dapat dilakukan melalui online di platform Blibli, atau mengunjungi diler resmi Wuling yang tersebar di seluruh Indonesia.
Mobil pelahap seterum dengan dimensi kompak tersebut memiliki beberapa keunggulan. Salah satunya pengisian daya baterai yang diklaim bisa dilakukan dengan mudah, dan sesuai dengan tegangan listrik rumahan.
Wuling Air ev butuh waktu 8-11 jam untuk pengisian baterai dari kondisi 20 persen, sampai penuh. Pendistribusian arus tersebut minimal bisa dilakukan jika daya di rumah 2.200 volt ampere, atau setara 1.760 watt.
Nantinya konsumen, atau pemilik Air ev akan diberikan alat pengisian khusus dengan daya 220 Volt, atau setara 16 ampere. Produsen mobil berlogo lima berlian itu memberikan garansi hingga 8 tahun untuk baterai.