100kpj – Sidang vonis Habib Rizieq (HRS) di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Senin 30 Agustus 2021 dijaga ketat kepolisian. Massa pendukung HRS yang menggelar demo sempat menimbulkan kericuhan.
Berdasarkan unggahan foto Instagram @jktinfo, sejumlah petugas kepolisian diterjunkan di kawasan Jalan Letjen Suprapto untuk mengamankan aksi demo susulan. Terlihat ada beberapa mobil andalan Brimob yang terparkir.
Salah satunya water cannon yang kerap digunakan kepolisian dalam mengamankan aksi demostrasi. Water canon milik Brimob ada dua model, yang pertama buatan PT Pindad (Persero) yang memiliki bentuk gagah berwarna abu-abu.
Bumper depan mengkombinasi warna merah, dan kuning, sedangkan velg warna merah dengan ban dual purpose. Melansir situs resmi Pindad, water cannon buatan lokal tersebut hanya mampu melesat 80 km per jam.