100kpj – Pabrikan mobil asal Inggris, Bentley, ternyata memakai komponen yang berasal dari Indonesia. Ya, mobil mewah tersebut menggunakan speaker audio yang dibuat di Surabaya, Jawa Timur.
Produsen yang membuatnya adalah CV Sinar Baja Electric (SBE),, yang sudah mengekspor banyak audio ke beberapa penjuru dunia. Merek global besar seperti Bentley, Harman Revel, Yamaha, Honda, dan Hyundai menggunakan speaker yang diproduksi di pabrik Surabaya tersebut.
Baca Juga: Daftar Pembalap dengan Gaji Tertinggi di MotoGP 2021
"Kami mengapresiasi kinerja perusahaan yang tidak hanya sukses menembus pasar ekspor, tetapi juga dapat memperoleh kepercayaan brand besar di level internasional yang mencerminkan kualitas yang tinggi dari produk-produk perusahaan di Indonesia," kata Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.
"Customer perusahaan ada juga yang bermain di segmen luxury, yang menunjukkan bahwa produk dalam negeri juga dapat bersaing di kategori high-end tersebut," lanjutnya dalam keterangan resminya.
SBE memproduksi 12 juta unit speaker per tahunnya, seperti Car Audio, Hi-End Audio, hingga Professional Audio. Semua barangnya menjadi langganan bagi mobil-mobil merek Jepang dan Eropa.