100KPJ

Harga Honda City Hatchback di Bawah Rp300 Juta Usai Kena Diskon PPnBM

Share :

100kpj – Mobil anyar Honda City Hatchback RS yang diluncurkan pada 3 Maret 2021 mendapatkan relaksasi Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) terbaru dari pemerintah. Alhasil, harga sedan buntung itu pun kin lebih murah.

Honda City Hatchback masuk dalam daftar 29 mobil yang mendapatkan relaksasi PPnBM pada Keputusan Menteri Perindustrian Nomor 839 Tahun 2021. Selain itu mobil ini juga sesuai dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 31 Tahun 2021 tentang perluasan PPnBM yang berlaku sejak 1 April.

Baca Juga: Ini 29 Mobil Terbaru yang Dapat Diskon PPnBM, Ada Innova hingga CRV

Dalam daftar terbaru mobil penerima insentif PPnBM yang dikeluarkan Kementerian Perindustrian, Honda City Hatchback RS tercatat memiliki local purchase sebesar 70 persen. Alhasil, harganya pun di bawah Rp300 juta.

Artinya, Honda City Hatchback yang tipe manual dibanderol dengan harga Rp289 juta. Lalu, tip CVT akan dihargai Rp299 juta berlaku on the road untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Mobil yang menggantikan posisi Honda Jazz ini, memiliki transmisi CVT & 6 M/T telah didukung oleh 4 silinder segaris 1.5L DOHC, 16 katup i-VTEC + DBW yang membuat performanya mencapai 121PS/6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm/4.300 rpm.

Share :
Berita Terkait