100KPJ

Bongkar Hadirnya City Hatchback di Indonesia, Ini Kata Honda

Share :

100kpj – Diam-diam ternyata PT Honda Prospect Motor (HPM) telah mendaftarkan Honda City Hatchback melalui Samsat DKI Jakarta, dengan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) berkode CITY HB.

Uniknya berdasarkan data dari situs informasi NJKB Badan Pendapatan Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, City Hatchback tersebut beda dengan yang dijual di Thailand.

Sebab mesin yang digunakan bukan 1000cc. Dengan dua varian yang tertera yaitu City HB 1.5L RS CVT dengan NJKB sebesar Rp221 juta dan City HB 1.5L RS MT Rp213 juta.

menanggapi hal itu, Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, mengakui bila memang City Hatchback yang digosipkan jadi pengganti Jazz sudah masuk ke Indonesia.

"Memang sudah didaftarkan, memang benar dan itu sudah bisa dilihat dari online-nya," kata Billy  dalam virtual media gathering.

Namun, lebih lanjut Billy belum mau mengakui bahwa pihaknya akan menjual City Hatchback di Indonesia.

Share :
Berita Terkait