100KPJ

Jangan Coba-coba Cuci Motor saat Mesin Masih Panas, Efeknya Ngeri Juga

Share :

100kpj – Supaya sepeda motor tetap kinclong, pemilik harus membersihkannya secara rutin dan dengan cara yang benar. Namun, keterbatasan waktu terkadang membuat mereka enggan mencucinya sendiri dan lebih memilih membawanya ke steam atau tempat pencucian umum.

Bukan hanya itu, pemilik kendaraan yang hobi touring atau safari jarak jauh, biasanya juga langsung mampir ke tempat pencucian motor terdekat sebelum tiba di kediamannya. Hal itu dilakukan, supaya saat sampai rumah, kendaraannya sudah bersih dan tinggal dimasukkan ke garasi.

Baca juga: Cuci Motor Pakai Air Bertekanan Tinggi Bisa Merusak Sejumlah Komponen

Padahal, kebiasaan tersebut sejatinya kurang baik. Sebab, saat dicuci, mesin motor kemungkinan masih panas atau berada pada suhu yang tinggi. Secara logika, bagian logam pada komponen motor yang masih panas, namun langsung bersentuhan dengan air dingin ketika dicuci bakal menghasilkan reaksi yang bertentangan. 

Dikutip dari Federal, Selasa 17 November 2020, saat besi panas langsung terkena air dingin, akan terjadi perubahan suhu yang drastis. Seandainya hal itu dilakukan terus-menerus dalam jangka panjang, maka ada efek negatif yang harus ditanggung. Salah satunya, blok mesin motor bisa retak lantaran reaksi bertentangan barusan. 

Efek buruk lain yang mungkin bisa terjadi ialah, leher pipa knalpot yang berlapis krom bisa berubah warna menjadi agak kekuningan.

Baca juga: Lagi Cuci Motor Air Dimasukkan ke Knalpot, Amankah?

Itulah mengapa, saat kondisi suhu mesin masih panas, berikan jeda 10 menit pada motor sebelum mulai dicuci. Waktu yang tak lama tersebut sudah cukup untuk membuat kondisi mesin dan komponen di dalamnya istirahat sejenak sebelum akhirnya diguyur air dengan perbedaan suhu drastis. 

Kini, setelah mengetahui fakta tersebut, mudah-mudahan kalian lebih berhati-hati lagi saat mencuci kendaraan. Terutama, sekali lagi, bagi kalian yang acap touring jarak jauh dan membersihkan motor di tempat pencucian umum. Semoga bermanfaat, ya!

Share :
Berita Terkait