100KPJ

Selain HP, Benda Apa Lagi yang Enggak Boleh Ditaruh di Bagasi Motor?

Share :

Endro menambahkan, sebenarnya pemilik kendaraan bisa saja menyimpan perangkat elektronik di dalam bagasi. Akan tetapi, hanya sepeda motor tertentu dengan bagasi khusus yang telah dirancang untuk keperluan tersebut.

“Misalnya kayak Honda Genio, itu aman. Karena sudah dibuat sesuai kebutuhan untuk menaruh barang elektronik, dan melakukan pengecasan di dalam,” terangnya.

Efek lain menaruh elektronik

Selain membahayakan motor, menaruh alat elektronik di dalam bagasi juga bisa membahayakan perangkat itu sendiri. Sebab, ketika motor melaju di lintasan berundak, kendaraan akan terguncang. Alat elektronik yang diletakkan di dalam, pasti terpental-pental dan terbentur dengan dinding-dinding bagasi.

Baca juga: Penasaran, Apa Sih Keuntungan Pasang Suspensi Tabung di Motor Matik?

Selain perangkat elektronik, menaruh parfum di ruang penyimpanan bawah jok juga dilarang. Alasannya, karena parfum mudah sekali menguap, dan bisa memicu percikan api akibat pertemuannya dengan cairan bensin di dalam tangki.

Share :
Berita Terkait