100kpj – Curah hujan di beberapa wilayah di Indonesia sudah tinggi, hal terebut tentu harus menjadi perhatian pemilik motor dalam hal perawatan terutama soal cuci motor.
Pasalnya apabila membiarkan motor terlalu lama kotor, dan berdebu, ini akan dengan cepat mengakibatkan salah satu komponen motor jadi cepat rusak.
Harus dipahami, seperti dikutip dari laman Honda Wahana bahwa, kotoran atau debu yang menempel, terutama pada as bisa menyebabkan sokbreker cepat rusak.
Oleh karena itu, jika motor terlihat kotor, terlebih sehabis hujan segeralah cuci.
Karena ini merupakan waktu yang paling krusial untuk menghindari terjadinya kebocoran pada sokbreker depan. Soalnya saat sokbreker bekerja, debu tersebut akan ikut tergesek di antara as dan karet sil.
Efek negatifnya, lama-kelamaan, karet sil akan rusak dan saat itu pula oli di dalam sokbreker bisa keluar.
Sil sokbreker depan sesungguhnya berfungsi untuk menjaga oli yang ada di dalam tabung sokbreker tidak merembes keluar.
Apabila sil sudah rusak dan oli merembes keluar, nantinya bisa menetes hingga ke bagian pengereman. Padahal perawatan bagian ini gampang sekali.
Cukup dibilas dengan air bersih, setelah itu dilap hinggal kering. Dan sebaiknya ini dilakukan setiap hari, terutama sehabis motor digunakan melewati hujan.
Jadi, sebaiknya jangan malas lagi ya. Segera cuci motor begitu kelihatan berdebu.