Fabio Quartararo yang membela tim Petronas Yamaha SRT menduduki posisi ketujuh sementara ini di balapan yang menyisakan 16 lap lagi. Lap 12, pembalap Ducati Andrea Dovizioso menduduki posisi ke-12.
Alex Marquez mengalami crash, dan gagal finis padahal memiliki peluang untuk meraih podium kembali. Franco Morbidelli masih berada di posisi pertama hingga lap 16, disusul oleh duo Suzuki yang benar-benar tampil impresif di Aragon, Alex Rins dan Joan Mir.
Vinales dan Quartararo berada di posisi 7 dan 8 saat memasuki lap 19. Hingga lap terakhir, Morbidelli berhasil mempertahankan posisinya dan keluar sebagai juara di seri MotoGP Teruel ini.
Sedangkan posisi kedua ada Alex, disusul oleh Joan Mir. Duo Suzuki ini kembali naik podium di Sirkuit Motorland Aragon seperti di MotoGP Aragon pekan lalu. sedangkan posisi keempat ad Pol Espargaro dan Johann Zarco menutup posisi lima besar.
Hasil Lengkap MotoGP Teruel 2020
1. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
2. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
3. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
4. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)
5. Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)
6. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)
7. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
8. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)
9. Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
10. Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20)
11. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
12. Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V)
13. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20)
14. Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP19)
15. Bradley Smith GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
Gagal Finis
Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20)
Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)
Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)
Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)