100KPJ

Karier Marc Marquez di MotoGP Terancam, Ahli Tulang Sampai Bilang Gini

Share :

Berkat hal tersebut, Marquez diduga mengalami masalah pada sikunya. Itulah sebabnya, Ruiz menyarankan, pembalap 26 tahun itu sebaiknya absen hingga musim depan. Sebab jika tidak, ada sejumlah risiko yang harus ditanggung.

“Marquez akan kesulitan memulihkan sikunya. Dan bahkan jika mereka mengizinkannya untuk menguji prototipe 2021 sebelum akhir musim, yang mungkin, saya pikir dia harus menolak, agar punya waktu untuk mencapai kesembuhan total.”

“Jika ada sendi penting bagi pembalap motor, itu adalah siku, karena semua kekuatan yang dibutuhkan untuk membawa motor harus melalui siku,” kata dia.

Pendapat Pengamat

Pengamat MotoGP, Carlo Pernat menilai, rentetan cedera yang menimpa Marquez musim ini bakal berpengaruh pada kariernya di MotoGP. Sebab, seperti yang dia ketahui, pembalap yang pernah cedera parah biasanya sulit kembali ke performa terbaiknya.

"Walaupun dia tetap bakal berusaha memenangkan balapan, tapi dia harus berhati-hati, karena setelah cederanya kemarin, karier Marquez dalam bahaya," terang Pernat.

Salahkan Dokter

Share :
Berita Terkait