100KPJ

Marc Marquez Menggila di Sprint Race MotoGP Italia, Jorge Martin Tersungkur

Share :

100kpj - Marc Marquez menggila saat sprint race MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Sabtu 1 Juni 2024. Bahkan sebelum Jorge Martin tersungkur, pembalap Gresini Racing itu sempat menyalipnya.

Marc Marquez mengawali balapan dari posisi 4 sempat disalip Brad Binder, namun tidak bertahan lama baby alien kembali merebut posisinya dengan menyalip pembalap KTM tersebut di lintasan lurus putaran pertama.

Sementara Jorge Martin yang start dari urutan pertama disalip langsung oleh Francesco Bagnaia, dan Enea Bastianini di putaran awal. Namun nasib nahas menimpanya saat berselisih dengan Martin di tikungan lap 2.

Bastianini melebar dari racing line, dan pembalap Pramac Racing itu masuk dari sisi dalam, hingga akhirnya terjatuh keluar lintasan. Sedangkan Pedro Acosta yang start ke-7 secara teratur menyalip Brad Binder.

Balapan yang tersisa 7 lap lagi itu semakin seru, saat ketiga pembalap Ducati mengisi barisan terdepan. Terlebih ketika Marquez hampir menyalip Martinator yang sudah ditempel dari lintasan lurus, sebelum memasuki tikungan.

Baby alien cendrung melakukan pengereman dengan jarak yang lebih dekat, karena strategi tersebut dianggap mampu mengimbangi Ducati Desmosedici GP yang ditunggangi Martin.

Tapi sayangnya percobaan pertamanya itu tidak berhasil, lantaran MM93 berada di sisi luar sebelum memasuki tikungan. Hingga akhirnya cara itu kembali diterapkan baby alien, tapi kali ini mengambil sisi dalam, atau sebelah kanan Martin.

Alhasil juara dunia 8 kali itu berhasil take over pemimpin klasemen MotoGP 2024 itu di putaran selanjutnya, tepatnya ketika balapan tersisa 6 kap lagi. Saat posisinya diambil, Martinator yang menghuni urutan ke-3 seperti kehilangan arah, dan tersungkur saat tersisa 4 lap.

Bagnaia yang memimpin jalannya balapan cukup berjarak dengan Marquez, meski selisih waktunya sempat 0,5 detik, hingga akhirnya pembalap Ducati Lenovo itu menjadi yang tercepat di tanah kelahirannya, dan Pedro Acosta podium di urutan ke-3.

Berikut hasil Sprint Race MotoGP Italia 2024:

  1. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo
  2. Marc Marquez Gresini Racing
  3. Pedro Acosta Red Bull Gasgas Tech3
  4. Franco Morbidelli Pramac Racing
  5. Maverick Viñales Aprilia Racing
  6. Brad Binder Red Bull KTM Factory
  7. Fabio Di Giannantonio Pertamina Enduro VR46 Racing
  8. Alex Marquez Gresini Racing
  9. Aleix Espargaro Aprilia Racing
  10. Raul Fernandez Trackhouse Aprilia
  11. Marco Bezzecchi Pertamina Enduro VR46 Racing
  12. Jack Miller Red Bull KTM Factory
  13. Alex Rins Monster Energy Yamaha
  14. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory
  15. Johann Zarco LCR Honda
  16. Takaaki Nakagami LCR Honda
  17. Augusto Fernandez Red Bull Gasgas Tech3
  18. Lorenzo Savadori Aprilia Racing
  19. Luca Marini Repsol Honda

Gagal Finis

  1. Jorge Martin Pramac Racing
  2. Joan Mir Repsol Honda
  3. Enea Bastianini Ducati Lenovo
  4. Fabio Quartararo Monster Energy Yamaha
  5. Miguel Oliveira Trackhouse Aprilia
Share :
Berita Terkait