100kpj - Marc Marquez sedang menjadi sorotan, lantaran meninggalkan Honda di 2023. Kabarnya saat MotoGP Mandalika, Marquez akan bikin heboh karena pengumuman kepindahannya ke Gresini Racing.
Dugaan Marc Marquez akan mengumumkan secara resmi ke tim satelit tersebut saat MotoGP Mandalika di Lombok, pada 13-15 Oktober 2023, karena ada banyak produk buatan Indonesia yang menjadi sponsor Gresini Racing.
"Jika Marquez meninggalkan Honda untuk Greisini, dia tidak akan mengumumkannya minggu ini. Sebab itu tidak menghormati Honda. Dan karena sponsor utama Gresini berasal dari Indonesia," tulis cuitan salah satu jurnalis MotoGP, Simon Patterson di Twitter (X).
Berbeda dengan pembalap lain yang sudah tiba di Tanah Air sejak pekan lalu, hari ini, Selasa 10 Oktober 2023, Marc Marquez baru saja memposting foto di Instagram pribadinya kalau dia sudah mendarat di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
"Just landed in Lombok," tulis status di unggahannya sekitar 4 jam lalu.
Jika melihat foto-fotonya, pembalap kelahiran Spanyol itu dikawal beberapa petugas kepolisian saat tiba di Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid. Dia menggunakan sweater, celana panjang, sepatu Adidas, dan topi hitam.
Tidak ketinggalan pembalap bernomor 93 itu juga memberikan informasi tempat penginapannya selama di MotoGP Mandalika, yaitu Hotel Pullman, Kabupaten Lombok Tengah yang berada di kawasan ITDC Mandalika atau sekitar sirkuit.
Soal informasi juara dunia MotoGP 6 kali itu bermalam di hotel bintang lima tersebut terlihat dari ucapan pengelola tempat penginapannya, yang memberikan kue berbentuk lintasan Mandalika di kamarnya.
Sinyal kuat Marc Marquez bergabung dengan tim satelit Ducati, atau Gresini Racing pada MotoGP 2024 tersebut semakin dipertegas dari kontrak yang dibocorkan General Manager Ducati Corse, Gigi Dall’Igna.
"Operasi ini semua berkat orang-orang Gresini, merekalah yang menggambil (Marquez), bukan Ducati,” ujar Gigi dikutip Gazzetta dello Sport, Selasa 10 Oktober 2023.
Banyak informasi beredar bahwa Marquez melenggang sendirian masuk ke dalam tim yang didirkan Fausto Gresini tersebut, tanpa membawa tim lamanya Santi Hernandez sebagai crew chief.
“Tapi itu kontrak yang dia miliki dengan Gresini. Saya yakin dia akan datang sendiri,” tutur Gigi.