100kpj – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), menggelar mainan baru yang khusus ditujukan bagi para penyuka rintangan di atas motor trail.
Mainan baru tersebut adalah Shell bLu cRU Yamaha Enduro Challenge, yang merupakan kompetisi enduro atau balap ketahanan dengan menggunakan Yamaha WR155, yang diselenggarakan di Kawasan Hambalang Jungle Land, Sentul 1-2 Oktober 2022 kemarin.
Asiknya pada acara Yamaha Enduro Challenge ini pembalap profesional yang merupakan bLU cRU Pro Racer, bisa bersainh dengan anggota komunitas sebagai bLU cRU Private Racer.
Kelas yang dilombakan ada tiga kelas yakni WR 155 R Advance berjarak 14 km yang pesertanya pembalap, sedangkan untuk komunitas terdapat dua kelas yakni WR 155 R Community A (11 km) dan WR 155 R Community B (8 km), peserta yang ikut 59 stater.
Penentuan peserta dari ketiga kategori tersebut, melalui proses screening atau verifikasi sesuai dengan regulasi.
Kompetisi ini bukan hanya kompetisi kecepatan tetapi juga menekankan keamanan, stabilitas, efisiensi dan enjoy.
Yamaha juga menyediakan 5 area check point yang juga dilengkapi dengan tim paramedis, rescue car dan rescue team, marshal, helper dan moving helper dengan persiapan keselamatan yang cukup untuk semua peserta.
Menurut Riyadi Prihantono, Coordinator Manager After Sales & Motor Sport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyebutkan bahwa, para pecinta bLU cRU Yamaha selalu mengikuti aktivitas terkait bLU cRU Yamaha dengan aktif dan antusias. Karena Yamaha pun rutin dan konsisten menggelar event, serta menghadirkan konsep yang baru seperti yang teranyar adalah Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge menggunakan Yamaha WR 155 R.
"Motor trail Yamaha ini makin digemari, dan dengan adanya Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge menjadi wadah bagi para pengguna WR 155 R yang juga penggemar off road untuk ambil bagian berkompetisi. Mereka telah merasakan keseruan berpetualang sekaligus menikmati persaingan yang terjadi di kelas masing-masing. Tentunya ini akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi mereka dan makin bersemangat menjadi bagian dari bLU cRU Yamaha,” tambahnya.
Sementara itu, peserta Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge yang memenangi kelas WR 155 R Advance mengungkapkan kegembiraannya turut serta di ajang ini.
”Saya senang bisa ambil bagian dalam kompetisi enduro Yamaha menggunakan motor WR 155 R ini. Kompetisi ini sangat mengandalkan fisik, dan dengan dukungan saya punya pengalaman pernah ikut di ajang enduro, membantu saya untuk juara. Ditambah juga dengan keunggulan WR 155 R bagian suspensi, power dan akselerasi melancarkan perjalanan saya di trek kompetisi,” ungkap Muhamad Irpansyah, juara 1 kelas WR 155 R Advance dari tim Garasi 189.
Sedangkan Hilman Adiansyah dari tim WOI Bandung BRM juga mengungkapkan kebahagiannya dapat berpartisipasi di ajang ini dan menjadi juara 1 di kelas WR 155 R Community B.
”Saya member komunitas WR Indonesia Owners (WOI) dan pakai WR 155 R sejak tahun 2020. Pada dasarnya saya memang penggemar aktivitas off road dan hobi terabasan. Dengan adanya event bLU cRU enduro ini menjadi tempat bagi saya menyalurkan hobi dan senang bisa juara pertama di kelas Comm B. Trek cukup menantang, namun kualitas WR 155 R terbukti dapat menaklukan tantangan di medan off road itu,” pungkas Hilman Adiansyah.