100kpj – Fabio Quartararo sukses merebut poin dalam balapan MotoGP Jepang, Minggu 25 September 2022. Hasil di Sirkuit Motegi itu membuatnya makin berjaya di puncak klasemen sementara MotoGP 2022.
Dalam balapan di seri ke-16 ini, Quartararo sukses mengakhiri balapan di posisi ke-8. Dia memenangi duel sengit dengan Francesco Bagnaia di lap-lap terakhir. Sayang, pembalap Ducati itu malah mengalami crash di lap terakhir di tikungan ketiga.
Padahal, posisinya sedang berada di belakang dari Quartararo. Alhasil, Bagnaia harus kehilangan poin sama sekali dan gagal mendekati Quartararo di puncak klasemen. Quartararo kini mengoleksi 219 poin, usai meraih 8 poin pada balapan kali ini.
Sedangkan Bagnaia ada di peringkat kedua klasemen sementara dengan kalah 18 angka dari Quartararo. Sementara itu, pebalap Aprilia, Aleix Espargaro, cuma finis di posisi ke-16, dan kini selisih 25 poin dari sang pemuncak klasemen.
Klasemen Sementara MotoGP 2022
1. Fabio Quartararp 219 poin
2. Francesco Bagnaia 201
3. Aleix Esargaro 194
4. Enea Bastianini 170
5. Jack Miller 159
6. Brad Binder 148
7. Johann Zarco 138
8. Jorge Martin 120
9. Maverick Vinales 113
10. Alex Rins 108
11. Miguel Oliveira 106
12. Luca Marini - 101
13. Marco Bezzecchi 80
14. Joan Mir 77
15. Marc Marquez 73
16. Pol Espargaro 47
17. Takaaki Nakagami 46
18. Alex Marquez 42
19. Franco Morbidelli 28
20. Fabio Di Giannantonio 23
21. Andrea Dovizioso 15
22. Darryn Binder 10
23. Remy Gardner 9
24. Raul Fernandez 8
25. Cal Crutchlow 3
26. Stefan Bradl 2