100kpj – Formula One alias F1 seri Azerbaijan yang digelar Mibggu 12 Juni 2022, dua pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen dan Sergio Perez kembali berhasil memborong podium kemenangan.
Kemenangan tersebut merupakan ketiga kalinya yang mereka raih musim ini, sebelumnya mereka berhasil meraih podium 1-2 di Emeilia Romagna, dan Catalunya.
Kemenangan ke-6 bagi tim dari 8 balapan yang sudah digelar musim 2022. Verstappen mengakui bahwa mobil RB18 punya kecepatan yang bisa diandalkan di sirkuit sepanjang 6 kilometer tersebut.
“Terlihat dari kondisi ban dan serpihannya, serta dapat memimpin balapan. Sedikit beruntung dengan kompetitor menepi di lintasan, tapi memang mobil kami sangat bagus dan bisa mengejar ketertinggalan. Saya senang dengan pengendalian mobil,” ujar pembalap asal Belanda yang sudah kumpulkan 5 kemenangan di musim ini.
Adapun Perez mengakui bahwa tim sudah mempersiapkan strategi yang baik untuk bisa raih podium 1-2, meskipun dirinya berharap bisa sekuat di seri sebelumnya seperti di Monaco.
Tapi, dengan finis di posisi kedua, keinginannya untuk bisa bersaing di titel Juara Dunia F1 2022 semakin terbuka lebar dengan Verstappen.
“Kali ini masih belum maksimal persiapannya, dan banyak hal yang harus di sempurnakan dan dipahami. Tapi di akhir balapan hasil yang bagus buat tim. Verstappen lebih kuat di balapan kali ini dengan menggunakan ban kompon medium. Kini bersiap untuk balapan dinCanada!,” tegas pembalap bernomor 11 ini.
Sementara itu menurut Sri Adinegara selaku Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) memberikan apresiasi, dan bangga atas torehan prestasi gemilang secara berturut-turut kepada Tim Red Bull Racing F1 yang mampu mendominasi balapan di GP Azerbaijan serta menempatkan kedua pembalapnya lagi di podium.
“Ini merupakan awal musim yang menarik bagi kami, 6 kali kemenangan sudah diraih Tim Red Bull Racing F1 dan podium ganda 1-2 untuk ketiga kalinya musim ini. Hasil kali ini menunjukkan bahwa mobil RB18 sangat bisa diandalkan mengawali musim Formula 1 2022,” ujar Sri Adinegara.
Walaupun keduanya memulai balapan dari posisi di belakang Tim Ferrari, namun Perez berhasil memimpin di tikungan pertama, dan pada akhirnya dapat menyelesaikan balapan usai melewati 51 lap, dan Verstappen memimpin 20 detik lebih dari Perez.
“Sergio Perez kini makin dekat dengan persaingan titel Juara Dunia F1 2022, bersaing dengan Verstappen. Namun, musim balap masih panjang, akhir pekan nanti akan ada balapan di Montreal yakni GP Canada, semoga saja hasil podium ganda bisa dilanjutkan, melihat laju RB18 yang begitu kencang untuk mendominasi balapan, dan tim tetap konsisten menjaga performanya hingga akhir musim. Sehingga dapat kembali mempersembahkan gelar juara dunia” jelas Sri Adinegara.
Pada klasemen sementara Juara Dunia F1 2022, Max Verstappen memiliki 150 poin bertengger di posisi puncak. Untuk posisi dua ditempati oleh Sergio Perez dengan perolehan 129 poin, mampu menggeser pembalap Ferrari, Charles Leclerc yang kini memiliki 116 poin.
Sri Adinegara menambahkan, bahwa balapan berikutnya di GP Canada, pada 19 Juni mendatang akan lebih menantang bagi kedua pembalap Tim Red Bull Racing F1.
“Sirkuit Gilles Villeneuve di Montreal kembali menggelar F1 setelah 2 musim tertunda akibat pandemi Covid-19, kemampuan kedua pembalap dan performa terbaik RB18 semoga saja bisa memetik podium kemenangan kembali," bebernya.
Dirinya juga menyampaikan bahwa pelumas yang digunakan oleh Tim Red Bull Racing F1 juga tersedia di pasar Indonesia, seperti rangkaian produk pelumas Mobil1 dan Mobil Super yang tersedia di bengkel-bengkel.
Baca juga: Strategi Jitu Bikin 2 Pembalap Red Bull Racing Borong Podium F1 Monaco