100kpj – Pembalap dan tim MotoGP tiba di Bandara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Madjid, Senin 7 Februari 2022 sore kemarin. Mereka hadir untuk menjalani test pramusim di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat.
Setibanya di Indonesia, para pembalap beserta kru harus menjalani masa karantina selama satu hari atau 24 jam, meski sudah terlindungi dari skema travel bubble. Diketahui tes pramusim tersebut akan digelar 11-13 Februari.
Baca juga: MotoGP Mandalika Marc Marquez dan Pol Espargaro Pakai Vario 160
“Para pembalap baru akan melakukan track walk pada hari Kamis,” ujar Direktur Mandalika Grand Prix Association Priandhi Satria dikutip Antaranews.
Setelah menjalani masa karantina yang singkat, para pembalap MotoGP dan kru menikmati keindahan alam yang ada di kawasan Lombok, bahkan mereka meninggalkan cerita menarik, dan menjadi sorotan di jagat maya.
Melalui foto-foto yang beredar di media sosial Marc Marquez yang memilih menikmati pemandangan laut dari atas bukit bersama tim. Sedangkan Aleix Espargaro menyempatkan waktu untuk bersepeda di kawasan Mandalika.
Pembalap Aprilia Racing itu mengelilingi jalan Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah dengan road bike lansiran Specialized. Yang menarik di tengah perjalanannya mengayuh sepeda ada bebrapa momen unik yang ditemuinya.
“Mengelilingi Lombok menggunakan sepeda,” tulis status Aleix Espargaro dalam Instagram Storynya.
Salah satunya ketika dia melihat seorang ibu memboncengi empat orang anak berpakaian sekolah menggunakan motor matik. Bahkan dia merasa aneh melihat penjual kelapa muda di dekat pedagang bensin eceran.
Selain itu, pembalap dengan nomor 41 tersebut menyempatkan waktu untuk membeli kartu perdana agar smartphonenya tetap terhubung dengan jaringan internet saat di Indonesia. Hal itu terlihat dari postingan Instagram @mr_purnawan.
“Baru saja beli kartu provider nih,” tulis status pemilik akun tersebut dengan menampilkan foto Aleix Espargaro mengenakan perlengkapan bersepeda dan menunjukan identitas dirinya dari handphone.
Bahkan konter pulsa yang berada di Jalan Pariwisata Pantai Kuta itu juga dikunjungi Fabio Quartararo, dalam unggahan Instastorynya terlihat pembalap Yamaha Monster Energy itu mengenakan t-shirt dan celana pendek.