100kpj – Sebagian kita mungkin sepakat, Valentino Rossi merupakan salah satu pembalap terhebat yang pernah dilahirkan MotoGP. Bahkan, banyak yang mengatakan, Rossi merupakan ikon atau tokoh sentral di kejuaraan tersebut.
Selain karismatik dan memiliki karakter kuat, Rossi merupakan pembalap paling dominan di dekade pertama tahun 2000-an. Lantas, apa yang membuat The Doctor sulit sekali dikalahkan?
Mantan pembalap MotoGP yang sempat menjadi rival Rossi, Marco Melandri mengatakan, Rossi bisa dengan mudah mengalahkan lawan-lawannya, lantaran menurutnya, sosok berusia 42 tahun itu selalu menganggap mereka sebagai musuh yang harus diserang.
“Kekuatan terbesarnya adalah menyerang mental rival-rivalnya. Ketika dia melakukan hal tersebut, itu seperti sudah seperti menjadi sebuah kemampuannya. Sementara ketika yang lain mencoba melakukannya, mereka justru sangat agresif,” ujar Rossi, dikutip dari Motosan, Jumat 31 Desember 2021.
Menurut Melandri, siapapun pembalap yang menjadi rival Rossi, maka akan sulit memenangkan perlombaan. Sebab, kata dia, mereka akan terus-terusan diserang pria 42 tahun tersebut.
“Bagi mereka yang berduel dengannya, tentu akan merasa kesulitan. Siapa pun yang menantangnya atau melakukan sesuatu yang tidak pada tempatnya, maka akan selalu ia serang,” tuturnya.