100KPJ

Gagal Start Paling Depan Joan Mir Kesal dengan Marquez

Share :

“Sebetulnya saya senang dengan posisi ketiga, namun ketika saya tak bisa memberikan 100 persen, saya kesal. Itu normal. Saya telah melakukan yang terbaik. Sudah sepanjang musim kami melakukan pekerjaan dengan baik pada detail-detail kecil,” ujarnya.

Di sisi lain, Mir telah mengeluh sejak awal musim tentang sulitnya mencatatkan lap cepat dalam kualifikasi.

Sesuatu yang telah dikerjakan dengan keras oleh Suzuki. Perlahan tampaknya upaya itu mulai membuahkan hasil

“Sejak tes Misano, saya memiliki part-part baru yang membantu. Tetapi saya tidak dapat menguji semua dan itulah mengapa saya marah, ketika ada kesempatan untuk meraih pole, yang bagi saya dan tim sangat penting Kembali ke sini dan Anda punya kans memperjuangkan pole sangat penting bagi saya dan tim. Mereka pantas mendapatkannya,” ucap Mir.

“Saya berterima kasih kepada Suzuki karena memberi saya paket untuk bertarung pada hari Sabtu. Meskipun pada FP4 saya tidak terlalu puas. Tapi kami mencoba satu hal yang luar biasa ketika masuk sesi kualifikasi, semoga paa saat balapan saya menjadi yang tercepat," pungkas Mir.

Baca juga: Gelar Juara Dunia Direbut Quartararo, Joan Mir Pengen Cepat 2022

Share :
Berita Terkait