Tapi, itu tidak termasuk komitmen fee dan biaya pelaksanaan pendahuluan yang sudah sempat dikeluarkan Pemprov DKI, beberapa waktu lalu.
"Di Jakpro sendiri sudah keluar biaya, di dinas olahraga sendiri sudah keluar biaya di luar komitmen fee," ujar Manuara.
Sementara itu, Ahmad Riza Patria, Wakil Gubernur DKI Jakarta, merespon soal tuduhan pemborosan anggaran balapan mobil Formula E yang disampaikan oleh Fraksi PDI Perjuangan di DPRD DKI. "Ya, tidak sampai sebesar itu," kata Ahmad Riza Patria.
Namun, Riza mempersilakan para anggota Fraksi PDIP bila memiliki data soal anggaran balapan mobil untuk disampaikan ke Pemprov DKI.
"Bagi teman-teman PDIP kalau memang punya datanya silahkan disampaikan. Sejauh ini, program Formula E besarnya sama yang disampaikan," jelas Riza.
Meski demikian, ia tak mengetahui secara persis berapa anggaran untuk kegiatan balapan mobil Formula E. Ia lebih menyarankan untuk menanyakan hal ini ke pihak Jakarta Propertindo (Jakpro) sebagai penyelenggara.