100KPJ

Vinales Resmi Absen di MotoGP Austria 2021 Usai Dihukum Yamaha

Share :

100kpj – Drama antara Yamaha dan Maverick Vinales terus berlanjut. Pembalap asal Spanyol tersebut dipastikan absen pada balapan MotoGP Austria, Minggu 15 Agustus 2021.

Seperti dilansir situs resmi MotoGP, Yamaha memberikan hukuman kepada Vinales. Dia dianggap melanggar tata cara pengoperasian motor dalam MotoGP Styria, pekan lalu.

Baca Juga: Dapat Gaji Besar di PSG, Messi Bisa Beli Daihatsu Sigra Tiap Jam

Hukuman tersebut berdasarkan analisis Yamaha pada data motor Vinales dalam beberapa hari terakhir. Kesimpulannya, Vinales dinilai bisa berpotensi menghancurkan mesin motor YZR-M1 miliknya.

Hal tersebut cukup membahayakan Vinales dan pembalap lainnya. Tim Monster Yamaha akhirnya tak menurunkan Vinales, dan tak ada pembalap pengganti di MotoGP Austria nanti.

Situasi ini kian memanaskan hubungan Vinales dan Yamaha. Sebelumnya, Vinales mengeluhkan kondisi motor Yamaha, dan memilih untuk mengakhiri kontrak lebih cepat.

Vinales akan meninggalkan Yamaha usai MotoGP 2021. Saat ini, pembalap berjuluk Top Gun tersebut berada di posisi keenam klasemen MotoGP 2021 dengan nilai 95 poin.

Share :
Berita Terkait