Ini menjadi hasil terbaik Rossi dari lima seri yang sudah berlangsung. Terlebih pada tiga seri sebelumnya gagal meraih poin sama sekali, dan kini menduduki posisi 20 klasemen sementara dengan 9 poin.
"Saya memulai balapan dengan baik, ada di posisi 7. Kecepatan saya tidak buruk di trek kering. Seharusnya saya bisa mempertahankan posisi. Di paruh kedua balapan, jika saja trek tetap basah, saya seharusnya bisa tampil bagus," ujar Rossi.
"Kami seharusnya bisa memakai ban basah medium, bukan yang lunak, tapi kami memprediksi hujan akan terus turun. Hasil ini tidak spesial, tapi tetap akhir pekan yang lebih baik, yang mengonfirmasi perkembangan kami dari tes Jerez. Tidak terlalu buruk, karena saya bisa bersaing di top sepuluh," paparnya.