100KPJ

Lorenzo Dinilai Bodoh dengan Segala Komentar Sinisnya ke Pembalap Lain

Share :

100kpjJorge Lorenzo menjadi sosok yang paling sering disorot usai pensiun dari balapan MotoGP. Pembalap asal Spanyol itu kerap mengeluarkan komentar-komentar yang pedas ke rekan-rekan balapnya.

Pertama terjadi pada Maret lalu, Lorenzo menyindir Yamaha yang menunjuk Cal Crutchlow sebagai pembalap penguji. Menurutnya, Cructchlow merupakan pembalap yang kerap mengalami crash.

Baca Juga: Tajam Betul Mulut Joan Mir, Kali Ini Bikin Penggemar Marquez Ngamuk

Sikap nyinyir Lorenzo membuat geram dua kontestan MotoGP, Jack Miller dan Aleix Espargaro. Lorenzo tak tinggal diam, dan langsung memberikan serangan balik pada Miller dan Espargaro.

Lorenzo meminta Miller untuk fokus memenangkan balapan, sementara Espargaro disindirnya tak pernah juara selama 18 tahun. Segala sikap Lorenzo itu mendapat kecaman dari Stefan Bradl.

"Sangat bodoh sekali untuk menyampaikan hal-hal tertentu kepada publik. Saya tidak mengerti itu. Saya melihat yang dia lakukan di media sosial dan saya mengikutinya di Instagram," kata Bradl, dikutip dari Corsedimoto.

"Saya melihat apa yang dia lakukan menarik dan lucu, tapi saya tidak akan melakukan hal serupa. Mereka harus dikelola dengan kepekaan, sebab di sana anda akan dipuji sebagai raja atau dihina-hinakan."

"Ada banyak hal-hal medioker di sana. Saya tidak tergantung kepada media sosial dan saya bahagia. Rasa hormat bisa hilang jika anda berkomentar membabi buta. Terkadang, anda perlu untuk menghormati orang lain," tuntasnya.

Share :
Berita Terkait