100KPJ

Berhenti! Joan Mir Kesal Rossi Terus-terusan Diolok Publik

Share :

100kpj – Pembalap Suzuki asal Spanyol, Joan Mir mengaku kesal dengan sikap publik yang terus-terusan menghina, merendahkan, atau mengolok-olok Valentino Rossi. Padahal, menurutnya, Rossi telah memberikan banyak hal untuk MotoGP.

Disitat dari Corsedimoto, Joan Mir berpendapat, agaknya terlalu berlebihan jika menyebut karier Rossi di MotoGP sudah tamat. Sebab, ada pembalap muda lain yang secara kualitas masih berada di bawahnya.

Baca juga: Masih Tak Terima Ditubruk Miller, Joan Mir: Dia Layak Dapet Penalti!

Bahkan, menurutnya, keberhasilan Rossi mengawali perlombaan di urutan keempat pada MotoGP Qatar, dua pekan lalu, seakan membuktikan dirinya masih kencang, dan mampu bersaing dengan pembalap lainnya.

"Jika dia berhasil start dari depan di GP sebelumnya, itu artinya dia belum tua dan sudah jelas siapa dia," ujar Joan Mir, dikutip Senin 12 April 2021.

Juara dunia musim lalu itu meyakini, ada persoalan lain yang membuat Rossi sulit berkembang di MotoGP. Sebab jika tidak, mustahil performanya bisa anjlok sedemikian drastis.

Share :
Berita Terkait