100kpj – Setelah menjalani 10 hari perawatan, pembalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez akhirnya diperbolehkan pulang dari Rumah Sakit Ruber Internacional, Madrid, Minggu 13 Desember 2020 waktu setempat. Lantas, bagaimana kondisi Marquez saat ini?
Beberapa waktu lalu, Marc Marquez naik ke meja operasi untuk menjalani operasi tahap ketiga, yakni pencangkokkan tulang. Namun, fracture humerus yang mengalami infeksi, membuat dia harus menetap sementara di rumah sakit. Kini, menurut keterangan resmi Repsol Honda, kondisinya perlahan mulai membaik.
"Perkembangan Marc Marquez setelah operasi pada 3 Desember 2020 dan awal terapi antibiotik dianggap telah memuaskan tim medisnya," demikian bunyi pernyataan Repsol Honda, disitat dari Crash, Senin 14 Desember 2020.
"Hari ini (Minggu waktu setempat) dia telah meninggalkan Hospital Ruber Internacional untuk melanjutkan pemulihannya di rumah, di mana dia akan melanjutkan perawatan antibiotik yang spesifik,” lanjut keterangan tersebut.
Baca juga: Honda Dituding Sengaja Tutupi Kondisi Marquez, Aslinya Lebih Parah?
Diketahui, Marc Marquez mengalami cedera fracture humerus atau lengan sebelah kanan setelah jatuh di sirkuit Jerez, Spanyol, awal musim lalu. Dia kemudian menjalani operasi tahap pertama sebagai upaya pemulihan. Namun, empat hari pascaoperasi, dia memaksakan diri kembali ke lintasan.
Imbasnya, plat fiksasi di tulang humerusnya patah dan harus naik ke meja operasi lagi untuk pembedahan tahap kedua. Sayangnya, tidak ada hasil yang terlihat. Sehingga, mau tak mau, dia dan Honda sepakat menggelar operasi ketiga untuk pencangkokan tulang.
Kapan Marc Marquez Kembali Membalap?
Sebelumnya, pembalap berjuluk The Baby Alien tersebut memastikan bakal istirahat total untuk memulihkan cederanya. Dia mengaku tak mau mengulangi kesalahannya di masa lalu, yakni memaksakan diri membalap saat kondisinya belum benar-benar pulih.
“Saya akan kembali (membalap) ketika kondisi saya sudah benar-benar sembuh. Sebab, jika saya nekat kembali dalam kondisi yang sama seperti saat itu (belum sembuh), maka bakal berdampak lagi pada lengan saya,” kata dia.