100kpj – Sebagai penyelenggara MotoGP, Dorna Sport memiliki keinginan yang besar ajang balap motor paling bergengsi di dunia ini mampir ke Indonesia. Artinya Indonesia masuk ke dalam salah satu seri penyelenggara.
Apalagi sejak tahun 1997 Indonesia belum pernah lagi menjadi tuan rumah MotoGP, hanya wacana-wacana saja yang ramai diperbincangkan sedangkan realisasinya belum tercapai. Namun meski demikian upaya Indonesia untuk bisa ikut serta dalam penyelenggaraan MotoGP sangat serius.
Hal tersebut terbukti dari proses pembangunan sirkuit Mandalika yang terus dikebut, kabar terakhir dari Mandalika menegaskan bahwa PT PP (persero) diberi tanggung jawab terhadap pekerjaan aspal, track line, verge & verb, run off, inner & outer service road, hauraton drainage, concrete barrier, tunnel dan gravel bed.
Seperti dilansir dari laman resmi MotoGP, Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna menyebutkan memang untuk saat ini sirkuit Mandalika masih menjadi sirkuit cadangan di kalender provisional MotoGP 2021.
Kalender provisional itu kemungkinan besar masih bisa berubah karena situasi pandemi yang tidak menentu. Posisi Mandalika sebagai sirkuit cadangan berarti tanggal penyelenggaraan akan sangat bergantung, kepada penyelesaian pembangunan trek dan proses homologasi serta pengujian.
"Kami mengakui upaya besar dari banyak pemangku kepentingan dalam proyek ini. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan kementeriannya atas komitmen mereka membawa International Motorsport ke Indonesia pada 2021," ungkap Ezpeleta.