Disitat dari Greatbiker, Rabu 2 September 2020, perusahaan berlogo sayap mengepak itu membekali Supra X dengan sejumlah fitur kekinian, misalnya seperti lampu depan berjenis LED, soket pengisian daya ponsel, serta sistem pengereman dengan teknologi CBS.
Motor bebek tersebut hanya berbobot 105 kilogram dengan ban Michelin berukuran 70/90 di depan dan 80/90 di bagian belakang. Beralih ke dapur pacunya, Supra X versi Yunani menggunakan mesin 125cc bersilinder tunggal.
Namun, dengan teknologi Honda Evolutional Catalysing System (HECS) dan berpendingin udara. Pembekalan tersebut membuat motor mampu menghasilkan tenaga maksimum 9,98 daya kuda serta torsi puncak 10,1 Nm.