100kpj – Setelah dinantikan sejak lama, Honda akhirnya resmi mengenalkan CT125 di Thailand. Kuda besi ikonik yang berasal dari keluarga bebek itu bahkan sudah bisa dipesan konsumen dalam waktu dekat.
Menariknya, pengenalan motor dihelat secara virtual melalui Facebook Live. AP Honda sebagai agen pemegang merek (APM) di Thailand berpendapat, cara tersebut merupakan langkah mereka menjemput audiens. Sebab, pengguna Facebook di Negeri Gajah Putih terbilang banyak.
Baca juga: Hei Penggemar Yamaha, Bersiaplah Sambut MX King Baru Bermesin R15
Selain itu, alasan lainnya tentu berkaitan dengan prinsip jaga jarak atau social distancing yang membuat AP Honda mustahil mengenalkannya secara langsung.
"Kali ini kami menghadirkan model baru yaitu Honda CT125. Produk ini mudah dikendarai dan diharapkan mampu menembus pasar gaya hidup outdoor,” ujar Shigito Kimura, Presiden Direktur AP Honda Company Limited dalam siaran resminya.
Motor yang tampilannya unik itu lahir dengan nilai baru seri Honda Super Cub. Strukturnya, dirancang lebih kokoh dengan tetap mempertimbangkan aspek run-through off-road. Kemudian desain eksteriornya dirancang lebih modis ala motor semi trail.