100KPJ

Motor Sport Bermesin 200cc Ini Dijual Rp29 Juta, Fiturnya Canggih

Share :

100kpj – Meski pasar motor berjenis sport belakangan sedang menurun, namun peminatnya masih tetap ada. Itulah mengapa, pabrikan roda dua asal India, Bajaj meluncurkan generasi terbaru Pulsar RS200 Racing dengan tampilan memikat mata.

Dilansir dari Indianauto, Selasa 21 April 2020, amunisi terbaru Bajaj itu menganut tampilan khas motor sport di kelasnya, yakni bagian kepala yang meruncing dengan sepasang spion yang tertanam di kedua telinganya. Selain itu, ekornya juga dibuat menggantung dengan dudukan yang menanjak di baris kedua.

Baca juga: Ada Kabar Terbaru dari Suzuki Saluto, Penggemar Skuter Klasik Merapat!

Namun ada yang menarik dari RS200 terbaru, yaitu bagian roda belakang yang terkurung lebih dari satu komponen penghalang, mulai dari spakbor buntung hingga mudguard. Lalu, ada tungkai tambahan di bagian ekor untuk menaruh papan identitas kendaraan atau pelat nomor.

Di bagian tengah, motor bertubuh gagah itu menggunakan rangka jenis twinspar atau lebih dikenal dengan sebutan deltabox. Rangka tersebut mengurung boks mesin pejal yang dilaburi warna serba gelap. Keunikan lain juga terlihat pada bagian pelek roda dengan jenis kelir berbeda.

Di sektor fitur dan sistem keamanan, Pulsar RS200 terbilang cukup mumpuni. Misalnya, terdapat panel instrumen semi digital yang memuat banyak infromasi seputar kendaraan, rem berjenis double cakram dengan teknologi anti-lock braking sistem atau ABS berkanal ganda. Serta pencahayaan utama berjenis LED.

Sedang komposisi mekanisnya, Pulsar RS200 Racing terbaru dibekali mesin Triple Spark 200cc bersilinder tunggal dengan transmisi enam-percepatan. Pembekalan itu membuat motor mampu menghasilkan tenaga maksimum 24,5 PS, torsi 18,7 Nm, serta kecepatan puncak hingga 140,8 kilometer per jam.

Generasi terbaru Puslar RS200 Racing itu ditawarkan ke konsumen mulai dari Rp29 juta. Harga yang cukup menarik untuk motor sport di kelasnya. Namun sayangnya, kuda besi itu hanya dipasarkan di Negeri Hindustan. Bagi masyarakat Indonesia yang menginginkannya, harus mengurungkan niat. Sebab, unitnya tidak dijual di Tanah Air.

Share :
Berita Terkait