Namun dari sekian banyak pernyataan mengenai makna dari nama CBR tersebut, nampaknya City Bike Racing adalah nama yang paling umum untuk dapat diterima. Hal ini tentu masuk akal karena nama tersebut mengindikasikan bahwa CBR bisa dikemudikan di jalan raya dan dapat dipakai harian.
Baca juga: Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Kepanjangan NMAX dan PCX
Apalagi, di laman diskusi Honda-tech, dikutip Selasa 10 Maret 2020, disebutkan bahwa kakek moyang CBR yang bernama CB merupakan singkatan dari City Bike. Penambahan huruf ‘R’ di belakang, tentu mengacu pada makna ‘racing’ dan tampilan motor yang terlihat jauh lebih sporty dari pendahulu.
Selain diambil dari karakteristik kendaraan, penamaan suatu produk juga memiliki keterkaitan dengan hal mendasar lain. Salah satunya, jenis mesin.
Merek asal Jepang lainnya, Yamaha, juga menganut hal demikian. Mereka menamakan motor sport-nya YZF dengan arti Yamaha Zinger Fourstroke, atau secara bebas dimaknai sebagai motor Yamaha dengan mesin empat-tak. Kemudian ada Kawasaki KLX yang berarti Kawasaki Light Cross, serta Suzuki GSX dengan arti Grand Sport eXperimental.