Seperti diketahui berkat answer back, motor akan mengeluarkan suara seperti alarm bersama kedipan lampu sein. Fitur tersebut akan bekerja setelah penggunannya menekan tombol yang ada di anak kunci, teknologi ini sama dengan Honda Vario 150 eSP.
Alasan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sebagai produsennya, memilih Isyana karena ingin menggarap segmen anak muda. Selain itu, di luar dari keahliannya menyanyi, wanita lulusan salah satu perguruan tinggi di Singapura tersebut juga mengendarai motor matik.
“Aku dulu pernah naik motor, bisa. Matik tapi,” tukasnya beberapa waktu lalu. Memang tidak dijelaskan skutik apa yang pernah digunakan, lantaran dirinya masih terikat kontrak dengan Yamaha.