"Saya sih belum pernah menjual Honda ADV, hanya penurunan harganya minimal sih sampe Rp 5 juta dari harga barunya. Penurunan harga juga tergantung dari daya jual motor tersebut, lalu selain itu juga dilihat dari ketersediaan spare part, dan kondisi motornya juga," ungkap Sony Antoni, dari Bison Motor.
Seperti diketahui, Skutik matic adventure ini didukung mesin 150cc, berpendingin cairan, eSP dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Berdasarkan hasil tes internal konsumsi bahan bakar menunjukkan angka 46,6 km/liter (fitur ISS on) sehingga mampu menempuh jarak hingga 373 km dalam sekali pengisian penuh bahan bakar. (re2)
Baca juga: Keunggulan Skutik 150cc Suzuki untuk 'Membunuh' Yamaha Nmax